Mari kita sama-sama belajar, disini akan saya mencoba memberikan pengalaman saya pada saat mesin cuci di rumah saya mati. Wah betapa sedihnya, mana pakaian anak belum kering, hujan lagi..hehehe. Kalo mengandalkan jasa orang lain gak keburu waktunya. Hehehee…
Dinamakan 2 tabung karena terdiri dari 2 bagian pokok yaitu tabung pencuci atau Washing tube dan tabung pengering atau Spin tube. Tiap tabung digerakkan oleh motor listrik sendiri-sendiri, kerusakan yang sering di alami dari mesin cuci 2 tabung ini ada beberapa macam :
1. Mati Total
a. Jika kita menemui masalah ini,maka ini hal yang paling simple. Pertama kita cek tegangan yang ada di stop kontak apakah ada atau tidak. Tapi jangan disentuh bos pake tangan, nyentuhnya pakai Testpen..hehehe Jika tegangan normal langkah kedua buka cover belakang dari mesin cek semua jaringan kabel yang ada di dalamnya, biasanya jenis mesin ini sangat rentan dan mudah kemasukan tikus. Kemudian cari kabel yang putus dan jika sudah di temukan, kita sambung kembali sesuai warnanya. Cover atas pada panel Timer juga dibuka? Ngomong2 bisa nggak nih bukanya? Buka aja baut yg ada dengan obeng yg Pas ya, biar gak rusak Dratnya bos…karena tikus suka naik juga ke bagian ini, maka lakukan hal yang sama jika terjadi putus pada kabel sambung lagi sesuai dengan warnanya.
1. Mati Total
a. Jika kita menemui masalah ini,maka ini hal yang paling simple. Pertama kita cek tegangan yang ada di stop kontak apakah ada atau tidak. Tapi jangan disentuh bos pake tangan, nyentuhnya pakai Testpen..hehehe Jika tegangan normal langkah kedua buka cover belakang dari mesin cek semua jaringan kabel yang ada di dalamnya, biasanya jenis mesin ini sangat rentan dan mudah kemasukan tikus. Kemudian cari kabel yang putus dan jika sudah di temukan, kita sambung kembali sesuai warnanya. Cover atas pada panel Timer juga dibuka? Ngomong2 bisa nggak nih bukanya? Buka aja baut yg ada dengan obeng yg Pas ya, biar gak rusak Dratnya bos…karena tikus suka naik juga ke bagian ini, maka lakukan hal yang sama jika terjadi putus pada kabel sambung lagi sesuai dengan warnanya.
b. Kemudian kita check lagi sekring nya, yang ada didalam mesin cuci ini putus. Sekring biasanya terbungkus di dalam kantong plastik bersama dengan sambungan kabel-kabel. Jgn lupa pake alat ya bos…
Kalau belum bisa nyala juga ya, bawa ke Dokter Mesin Cuci tentunya, hehehe..namanya juga pemula kayak aku ini…tapi harus kita coba dulu. Jangan menyerah,
2. Motor Washing/Motor di bawah tabung Cuci tidak jalan atau Jalannya searah.
Kerusakan ini sering kali di sebabkan oleh rusaknya Timer Washing (biasanya terdiri dari 3 tombol) yang berada pada panel atas dari mesin cuci ini,yang sangat mungkin karena termakan usia atau karena kemasukan air. Ganti dengan yang baru. Murah kok tidak sampai 50 rb. Cara menggantinya kita lepas baut2 yang ada di dkt2 Timer, kemudian kita copot timernya pelan2.
Jika timer dalam keadaan baik cek pada motornya kemungkinan putus spullnya.
Jika putus spull, lihat kondisi dari motor apakah masih layak untuk di rewinding kembali atau tidak. Jika sudah tidak layak sebaiknya ganti saja dengan yang baru. Wah ini perlu dana yang lumayan..hehhe
Jika putus spull, lihat kondisi dari motor apakah masih layak untuk di rewinding kembali atau tidak. Jika sudah tidak layak sebaiknya ganti saja dengan yang baru. Wah ini perlu dana yang lumayan..hehhe
3. Motor Washing jalan Normal tetapi piringan Washing tidak jalan
Ini sering terjadi pada mesin cuci yang menggunakan Gear box. Gigi Gear yang berada dalam gear box biasanya sudah aus atau rontok. Ganti dengan yang baru. Ada baiknya sebelum di pasang, bongkar dulu Gear box ini dan tambah pelumas Vaselin yang ada di dalamnya atau lebih bagus lagi gunakan pelumas Silicone Oil.
4. Motor Washing Berputar lambat atau hanya berdengung tapi tidak berputar
Cek Capasitor yang biasanya berbentuk ganda, artinya 1 capasitor berisi dua. Satunya capasitor untuk motor spin nilainya antara 4uF sampai 6uF dan satunya untuk motor washing nilainya antara 8uF sampai 10uf dengan tegangan kerja 400Vac
Pengecekan sebaiknya menggunakan Capasitor yang lain atau yang masih baru akan lebih mudah. Karena jika hanya di ukur pakai Ohm meter kelihatannya masih bagus tetapi ternyata sudah tidak berfungsi atau nilainya sudah menurun.
Jika dengan penggantian capasitor tetap tidak berhasil ada kemungkinan BOS dari As motor sudah aus. Atau As dari motor itu sendiri yang sudah aus, sehingga pada saat motor akan berputar menyebabkan Rotor dan Stator lengket dan macet.,walaupun pada saat tidak ada tegangan putaran ringan.Bos bisa diganti dengan yang baru tetapi jika As nya yang rusak akan sangat sulit, karena harus di tambal dengan las dan di bubut lagi. Biasanya biayanya jadi membengkak. Paling mudah ganti saja dengan yang baru.
5. Motor Spin Mati
Cek Timer Spin apakah masih berfungsi normal. Cek kabel barangkali ada yang putus, berikutnya cek Safety switch pada pangkal tutup tabung Spin apakah terjadi korosi karena air. Tentunya harus membuka dulu panel timer, karena posisi switch berada di dalamnya. Jika semuanya normal barulah cek pada motor Spin nya apakah spull putus atau sudah terbakar.
Cek Timer Spin apakah masih berfungsi normal. Cek kabel barangkali ada yang putus, berikutnya cek Safety switch pada pangkal tutup tabung Spin apakah terjadi korosi karena air. Tentunya harus membuka dulu panel timer, karena posisi switch berada di dalamnya. Jika semuanya normal barulah cek pada motor Spin nya apakah spull putus atau sudah terbakar.
6. Motor Spin Berdengung tapi tidak berputar atau berputar lambat atau oleng
Hampir sama dengan kasusnya Washing motor namun selain pengecekan capasitor dan spull, periksa juga kawat pengereman yang terkait dengan tutup tabung spin apakah putus atau tidak karena ini termasuk system safety dari mesin.
Jika terjadi motor spull terbakar atau konsleting sebaiknya sebelum di pasang yang baru cek karet kop yang berfungsi sebagai Seal As penahan air yang berada di bagian dalam tabung, apakah masih normal atau tidak. Sering sekali penyebab dari rusaknya motor Spin karena terkena air yang berasal dari bocornya karet Kop ini yang sudah longgar. Jangan lupa pada saat penggantian karet di lem dengan menggunakan lem Castol atau yang sejenis.
7. Air merembes dari pembuangan saat pencucian berlangsung
Cek karet Katub pembuangan air, Sering kali karet ini terganjal oleh benda benda seperti uang logam, jepit kertas atau benda lain yang tertinggal di kantung celana saat pakaian hendak dicuci. Bisa juga karena Karet katub pembuangan itu sendiri yang sudah rusak atau sobek, atau Per penekan dari karet ini sudah karatan dan harus di ganti yang baru..
makasiiiih
ReplyDeletesaya butuh petunjuk lebih detail nih, tentang bagaimana servis mesin cuci yang mati, gak bisa nyala lagi, dan apakah mudah cara tersebut?
trimakasiiih