Tuesday, November 22, 2011

Prediksi Skor Manchester United vs Benfica November 2011 | Liga Champions

Prediksi Skor Manchester United vs Benfica November 2011 | Liga Champions - Manchester United akan menjamu Benfica pada lanjutan penyisihan grup Liga Champion 2011-2012, Rabu 23 November 2011 dinihari WIB. Sir Alex Ferguson memasang target menang untuk mengunci tiket lolos ke babak 16 besar.

Hanya, tidak akan mudah bagi mereka mendapatkan tiga angka atas Benfica. Sebab, lawannya itu sedang berada dalam kondisi on fire. Selama musim ini mereka belum pernah terkalahkan di semua ajang. Tercatat sudah 20 laga dilewati tanpa kalah.

Ketika menghadapi Benfica pada matchday pertama, United hanya mampu bermain imbang 1-1. Benfica juga telah mencatatkan dirinya sebagai tim yang selalu ulet saat menghadapi United. Dalam lima bentrok terakhir United menang tiga kali, seri sekali, dan Benfica menang sekali.

Tapi United juga bermain hebat dalam lima laga terakhir setelah dihajar rival sekotanya Manchester City 6-1 (23/10). Mereka sudah menjalani lima kemenangan beruntun di semua ajang dan selalu cleansheet.

Pada laga nanti, kapten Nemanja Vidic dipastikan tidak bisa turun karena masih menjalani skorsing. Kemungkinan posisinya akan diisi Jonny Evans.

Di lini tengah ada Michael Carrick dan Darren Fletcher. Sedangkan di barisan penyerang, Rooney akan berduet dengan Chicharito.

Perkiraan line up:
Man. United (4-4-2): 1-De Gea (g); 4-Jones, 5-Ferdinand, 6-Evans, 3-Evra; 25- Valencia, 24-Fletcher, 16-Carrick, 18-Young; 10-Rooney, 14-Hernandez

Benfica (4-4-1-1): 1-Artur (g); 14-Pereira, 4-Luisao, 24-Garay, 3-Emerson; 6- Garcia, 28-Witsel, 8-Cesar, 20-Gaitan; 10-Aimar; 7-Cardozo

Bursa Asian Handicap: 0 : 1
Prediksi skor: 2-0


____________________

No comments:

Post a Comment